Ketua TP PKK Bersama Asisten Ekobang Pesawaran serahkan baju seragam dan santunan untuk Petugas Satgas Kebersihan
Post by Dedi Suhendi - 22 September 2023
Diskominfotiksan Pesawaran – Ketua TP PKK Kab. Pesawaran Nanda Indira Dendi dan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setdakab Pesawaran Marzuki menyerahkan baju seragam baru dan santunan untuk para Petugas Satgas Kebersihan di Taman Jejama Sidototo Desa Kebagusan Kec. Gedong Tataan Kab. Pesawaran pada Jum'at (22/09/2023).
Dalam sambutannya, Nanda mengatakan kegiatan ini adalah bentuk kepedulian sekaligus ajakan kesadaran untuk lebih berperan, bertanggungjawab menjaga bumi dari sampah. Dirinya berharap semoga benar-benar menumbuhkan kesadaran dan kemauan semua pihak untuk istiqomah bergerak memberi aksi nyata untuk kebersihan dan kesehatan lingkungan.
“Berbagai upaya dalam menjaga kebersihan diantaranya mencegah timbunan sampah sekali pakai, menggunakan kembali dan recycle seperti dengan composting, pilah dan setor sampah, eco enzyme, regrow atau taman ecobrick dan banyak hal lain yang saya yakin bisa dilakukan bersama-sama untuk hasil yang luar biasa, serta upaya – upaya itu selayaknya juga dilakukan atas kesadaran bersama, tanpa paksaan dan penuh tanggungjawab ,” ucap istri Bupati Pesawaran.
Nanda yang juga Ketua PMI Pesawaran juga berharap semakin hari, permasalahan sampah dapat terselesaikan dari setiap rumah tangga sehingga sampah yang berakhir di TPA semakin menurun. Menurutnya butuh banyak tangan untuk bekerja, pelibatan banyak sektor, stakeholder dan tentunya masyarakat yang perlu terus bergerak.
Lebih lanjut, dirinya optimis semakin hari akan semakin banyak inovasi, gerakan serta kesadaran masyarakat dan stakeholder untuk terlibat melakukan pengelolaan sampah. Banyak masyarakat, komunitas minim sampah, pengusaha, retail yang tergerak menjalankan kegiatan pencegahan dan pengelolaan sampah.
Nanda pun mengajak untuk bersama-sama membangun kebiasaan dimulai dari yang terkecil, dari diri sendiri dan istiqomah, yang dampaknya akan menjadi kebiasaan besar yang menyebar dan membawa kebaikan untuk keberlanjutan bumi tercinta.
Turut hadir juga Jajaran Dinas Pertanahan dan Lingkungan Hidup Kabupaten Pesawaran, ASN dan Para THLS di Lingkup Dinas Pertanahan dan Lingkungan Hidup Kabupaten Pesawaran.